Hari ini (14/03), India berhasil menguji-tembak satu rudal buatan dalam negeri berkemampuan nuklir. Rudal bernama Agni-I itu diluncurkan di lepas pantai Odisha.
Rudal tersebut mampu memukul target pada jarak 700 km. Rudal permukaan-ke-permukaan tersebut diluncurkan dari pad peluncuran Integrated Test Range (ITR) di Abdul Kalam Island (sebelumnya bernama Wheeler Island), 150 km dari Bhubaneswar.
“Uji tembak itu sebagai bagian dari latihan yang dilakukan oleh Strategic Forces Command (SFC) dan percobaan itu sukses,” kata seorang pejabat dari Organisasi Riset dan Pengembangan Pertahanan (DRDO).
Rudal balistik jarak menengah yang dikembangkan oleh DRDO tersebut dilengkapi dengan sistem navigasi canggih yang menjamin mencapai target dengan tingkat akurasi dan presisi yang tinggi.
Rudal Agni-I mampu membawa muatan konvensional seberat 1.000 kg atau hulu ledak nuklir.
NDTV