India telah membeli 36 unit jet tempur Rafale seharga US $8,7 miliar dengan biaya rata-rata sebesar US $240 juta per unit lengkap dengan senjata, suku cadang dan dukungan yang sebanding dengan harga sebuah jet tempur generasi kelima F-35.
Harga 36 unit jet tempur tanpa senjata dan dukungan adalah sekitar €3,42 miliar atau setara dengan US $106 juta per unit. Sebesar €710 juta akan menjadi biaya persenjataan dan perubahan sesuai permintaan India, yang meliputi integrasi helm mounted display buatan Israel, dengan total harga €1,7 miliar. Biaya yang tersisa adalah termasuk harga suku cadang dan pemeliharaan.
Jet tempur Rafale ini akan datang dilengkapi dengan rudal terbaru seperti Meteor dan Scalp. Rudal udara-ke-udara Beyond Visual Range (BVR) Meteor memiliki jangkauan 150 km.
F-35A Angkatan Udara AS berharga sekitar US $148 juta. F-35B Marinir AS berharga sekitar US $251 juta dan F-35C Angkatan Laut AS berharga sekitar US $337 juta. Jika kita ambil harga rata-rata jet tempur F-35 generik adalah sekitar US $178 juta lengkap dengan senjata dan sistem komunikasi.
“Kami telah menurunkan harga F-35 sebesar 57 persen dari pertama kali dikirimkan, dan kami sedang berusaha untuk menurunkan harga hingga US $85 juta per unit lengkap dengan mesin dan sistem misi penuh pada tahun 2019, yang mana harga ini sebanding dengan harga jet tempur generasi keempat”, kata CEO Lockheed Martin Marillyn Hewson kepada CNBC, Juli 2016.
Sumber: India Defense News