Jakarta Greater

Berita Militer dan Alutsista

Pejabat Tinggi Rusia Akan Gunakan Superjet

Divisi khusus di maskapai penerbangan Rossiya, yang bertugas menyediakan transportasi untuk para pejabat tinggi pemerintah Rusia, kini mulai menggunakan pesawat buatan Perusahaan Penerbangan Sukhoi.

Tahun ini, armada pesawat pemerintah Rusia akan ditopang dengan adanya penambahan dua pesawat Sukhoi Superjet baru yang ditujukan sebagai Russian Regional Jet 95.

Pesawat ini memiliki tiga kompartemen untuk penumpang dan mampu mengangkut hingga 59 orang, di luar kru pesawat. Kelas VIP dilengkapi dua kursi dan sofa mewah yang memang dirancang untuk dua penumpang. Sementara kelas bisnis memiliki 12 kursi penumpang dan 45 kursi penumpang di kelas ekonomi.

Kedua pesawat awalnya dikontrak oleh Maskapai Lao Central, namun perusahaan tersebut gulung tikar sehingga kontrak akhirnya diperbaharui.

Berdasarkan surat kabar Rusia Izvestia, baik presiden maupun perdana menteri akan menggunakan superjet tersebut untuk perjalanan kenegaraan.

Divisi pesawat khusus Rossiya adalah unit yang bertugas menyediakan transportasi bagi para pejabat pemerintah Rusia dan delegasi resmi yang menyertai mereka. Sesuai dengan Undang-Undang Rusia, daftar orang-orang diperbolehkan untuk menggunakan layanan divisi termasuk kepala negara, presiden terpilih, perdana menteri, ketua dari kedua majelis parlemen Rusia, ketua Mahkamah Konstitusi dan Mahkamah Agung, Jaksa Agung, ketua Komite Investigasi Rusia, kepala pemerintahan presiden dan menteri luar negeri.

Share:

Penulis: