Jakarta Greater

Berita Militer dan Alutsista

Lagi, Bakamla RI Tangkap Kapal Ikan Asing di Natuna

Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI) menangkap tiga kapal ikan asing (KIA) di Laut Natuna pada hari Selasa (18/10) kemarin. Ketiga kapal tersebut tidak menggunakan bendera negara. Ketiga kapal dengan jumlah 32 awak berkewarganegaraan Vietnam itu ditangkap menggunakan KP Hiu Macan 01 milik Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI.

Ketiga kapal tersebut adalah KG 93194 TS, BWFMAI4, dan BWFMAI3. Mereka disergap saat KP Hiu Macan 01 melaksanakan operasi di wilayah ZEE Indonesia, pada posisi 03º 33.913’ N / 109º 58.978’ E.

Awalnya, KP Hiu Macan 01 mendeteksi adanya beberapa kapal ikan asing yang sedang melakukan aktivitas di perairan tersebut. Kapal segera melakukan pengejaran untuk proses henrikhan (penghentian, pemeriksaan, dan penahanan).

Kapal ikan asing yang ditangkap petugas.
Lagi, Bakamla RI Tangkap Kapal Ikan Asing di Natuna 1

“Dengan jarak lebih dari 1 mil kami mendeteksi adanya lebih dari 3 kapal sedang bergelombor dan berpasang-pasangan, namun pada saat kami kejar mereka memutus jaringan. Kapal LG 93194 TS berhasil tertangkap dan yang lainnya kabur”, ujar Kasie Operasi Keselamatan Laut Bakamla RI, Suyitno.

Setelah memindahkan awak kapal ikan asing ke kapal patroli, Nahkoda KP Hiu Macan 01 Capt Samson menurunkan dua anggotanya untuk memeriksa serta mengamankan kapal tersebut dan kembali mengejar kapal ikan asing lainnya.

Dari hasil pemeriksaan, petugas mengetahui bahwa kapal tidak dilengkapi dengan dokumen penangkapan ikan. Selain itu, ditemukan alat tangkap trawl dan pair trawl. Selanjutnya, kapal tangkapan telah di ad hoc menuju Pontianak untuk diserahkan kepada PSDKP Pontianak.

Sumber: poskotanews.com

Share:

Penulis: