Jakarta Greater

Berita Militer dan Alutsista

Pusdiklat Paskhas Gelar Latihan Anti Huru-Hara

sumber : paskhas.mil.id
Pusdiklat Paskhas Gelar Latihan Anti Huru-Hara 1

Sebanyak 100 personel Pusat Pendidikan dan Latihan (Pusdiklat) Paskhas, di Margahayu, Bandung, jawa Barat mengikuti latihan Penanggulangan Huru Hara (PHH), Rabu (23/11/2016).

Latihan tersebut dipimpin langsung oleh Wadan Pusdiklat Paskhas Letkol Pas Deni Ramdani dengan instruktur Kapten Pas M. Basid.
Adapun tujuan pelatihan ini sendiri adalah untuk mengasah kemampuan personel dalam mengantisipasi segala potensi ancaman dalam hal ini penanganan demonstrasi yang mengarah pada Huru-Hara.

Wadan Pusdiklat Paskhas mengharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan pelatihan ini, para personel mampu melaksanakan tugas sesuai dengan SOP (Standard Of Procedure) yang telah ditentukan sehingga tidak keluar dari aturan-aturan yang berlaku dalam tindakan penanganan huru-hara.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kadisops Pusdiklat Paskhas Mayor Pas Zaenudin. Dan Kadislog Pusdiklat Paskhas Mayor Pas Iyan Rusdian.

Sumber : tni-au.mil.id

Share:

Facebook
Twitter
WhatsApp

Penulis: