Jakarta Greater

Berita Militer dan Alutsista

Koarmabar Peringati Hari Kesaktian Pancasila

Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Koarmabar, Jakarta, 1/10/2017.
Koarmabar Peringati Hari Kesaktian Pancasila 1

Jakarta – Komando Armada RI Kawasan Barat (Koarmabar) melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila, bertempat di Lapangan Arafuru, Markas Komando (Mako) Koarmabar, Jalan Gunung Sahari Raya No. 67, Jakarta, Minggu, 1/1/2017). Bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup), Inspektur Koarmabar (Irarmabar) Kolonel Laut (P) Hargianto, S.E., M.M.

Rangkaian acara dalam kegiatan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tersebut diawali dengan tanda kebesaran buka, pembacaan Teks Pancasila oleh Inspektur Upacara, tanda kebesaran tutup dan dilanjutkan dengan pembacaan Pembukaan UUD 1945 serta pembacaan Ikrar Setia kepada Pancasila dan diakhiri dengan pembacaan doa..

Pelaksanaan upacara tersebut diikuti para Asisten Pangarmabar, para Kadis/Kasatker, para Komandan Satuan dan Komandan KRI jajaran Koarmabar serta seluruh Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang berada di Mako Koarmabar maupun yang berada di Komplek Satuan Koarmabar I Pondok Dayung Jakarta Utara. (Dispen Koarmabar).

.

Share:

Penulis: