Jakarta Greater

Berita Militer dan Alutsista

Latihan Take Off – Landing Helikopter, Cawak KRI Teluk Kupang

1bd4d 25 kolat koarmada ii gelar latihan landing dan take off heli bagi cawak kri teluk kupang.3

Surabaya, Jakartagreater.com   –   Komando Latihan (Kolat) Koarmada II menggelar pelatihan teori dan praktek Pengenalan Helly Deck Party dan memberikan Kursus FDC kepada 30 prajurit Calon Pengawak (Cawak) KRI Teluk Kupang-519 yang mengikuti Pelatihan Kursus penyiapan pengadaan kapal (KPPK), pada Rabu 24-7-2019  bertempat di RON 400 Wing Udara Puspenerbal Juanda.

4b174 25 kolat koarmada ii gelar latihan landing dan take off heli bagi cawak kri teluk kupang.4

Latihan yang telah berjalan selam 3 hari tersebut tidak hanya diikuti oleh para cawak prajurit KRI baru (KPPK), namun juga di ikuti oleh prajurit KRI dari Satuan Kapal Eskorta (Satkor) Koarmada II yaitu KRI sigma class seperti KRI Diponegoro-365, KRI Sultan Iskandar Muda-367 dan KRI Frans Kaisiepo – 368.

Helly Deck Party merupakan kegiatan memandu Helly saat take off dan Landing di atas geladak KRI, meliputi penyiapan alat peralatan, manuver kapal dalam menentukan arah angin dan memandu Helly saat akan Take off maupun Landing di atas KRI.

8b950 25 kolat koarmada ii gelar latihan landing dan take off heli bagi cawak kri teluk kupang.2 1

Koarmada II sebagai Kotama Pembinaan yang memiliki kapal perang jenis angkut dan dilengkapi dengan geladak Helly, harus didukung prajurit pengawak KRI yang memiliki kemampuan melaksanakan Helly deck party.

“Oleh karena itu, sebagai Satuan Pelaksana Pembinaan, Koarmada II melaksanakan latihan Helly deck party secara bertahap,  bertingkat  berlanjut dan berkesinambungan, dengan tujuan untuk menjaga dan meningkatkan kemampuan prajurit dalam memandu dan mengendalikan Helly dari darat dan ke KRI untuk mendukung kemampuan calon pengawak KRI “, terang Dankolat Koarmada II Kolonel Laut (P) Arif Badrudin.

Adapun materi yang diberikan kepada peserta latihan meliputi :

  1. Prosedur Take Off dan Landing Helly di darat dan di Kapal pada siang hari dan malam hari.
  2. Prosedur Marshalling.
  3. Perlengkapan Marshaller.
  4. Isyarat Marshaller (General Marshalling Signal).
  5. Prosedur komunikasi.
  6. Cross Landing Procedure.

30986 25 kolat koarmada ii gelar latihan landing dan take off heli bagi cawak kri teluk kupang.1 1 e1564055378885

Dalam latihan tersebut bertindak selaku Instruktur dari Tim MTT Kolat Koarmada II dan tim Ron 400 Wing Udara Puspenerbal Juanda.
(Dinas Penerangan Koarmada II)

Share:

Penulis: